Isyana Sarasvati Raih Dua Penghargaan AMI Awards 2015
Isyana Sarasvati raih dua trofi Ami Awards 2015 (Foto: Twitter RCTI)
MerahPutih Musik - Penyanyi cantik berbakat, Isyana Sarasvati mengaku ingin terus diapresiasi setelah dirinya sukses menyabet dua penghargaan dalam Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards 2015 untuk kategori Pendatang Baru Terbaik dan Penampil Solo Pria/Wanita Soul/Rhythm and Blues Terbaik .
"Terima kasih kepada Allah, Sony Music, ibu dan bapak, Isyanation, dan untuk semuanya, terima kasih," tutur Isyana di Ecovention Park, Ancol, Jakarta Utara, Selasa (22/9) malam.
"Suatu kehormatan dapat award lagi. Karya-karya saya masih baru dan sangat diapresiasi. Semoga ke depannya karya saya lebih diapresiasi lagi," tambahnya.
Pelantun tembang "Keep Being You" tersebut merasa tak percaya dengan pencapaian prestasinya dalam AMI Awards 2015. "Enggak nyangka karya aku diapresiasi, sebagai bayi dalam industri musik Indonesia," tutur perempuan yang lihai memainkan piano tersebut.
"Perasaan senang banget. Enggak nyangka karya aku diapresiasi. Aku nyanyi dulu ya. Tiga lagu," ucap Isyana yang tampak anggun mengenakan gaun hitam.
Tercatat, dalam AMI Awards tahun ini terdapat 53 ketagori yang diperebutkan oleh para musisi Indonesia. Dan ada satu penghargaan khusus, yaitu AMI Legend Awards.
Baca Juga:
Isyana Sarasvati Gondol Penghargaan Pendatang Baru Terbaik
Sheila On 7 Sukses Buka Panggung AMI Awards 2015
Dukungan Penuh Fatinistic untuk Fatin Shidqia Lewat #FatinSoloWanitaTerbaikAMI
40 Member AKB48 Segera Bintangi Drama Horor
Bentuk Dukungan Para Fans Irwan Sumenep Jelang AMI Awards 2015
Bagikan
Rendy Nugroho
Berita Terkait
Lirik Lengkap 'I'm On My Way' dari Karya Terbaru Isyana Sarasvati
Isyana Sarasvati Jelajahi Sisi Batin Lewat Lagu Terbaru ‘I’m on My Way’
Isyana Sarasvati Lepas Single 'Menarilah dengan Jiwamu' Rayakan Setiap Pencapaian Diri
Kolaborasi Iwan Fals dan Isyana Sarasvati Hidupkan 'Bunga Terakhir' untuk Soundtrack Film 'Panji Tengkorak'
Lirik Lagu 'Game of Love' dari Isyana Sarasvati, Menampilkan Sisi Eksperimental
Isyana Sarasvati Rilis Single 'Game of Love', Buka Babak Baru Lewat Nuansa J-Pop
Isyana Sarasvati Kolaborasi dengan Afgan di Single Terbaru 'Something New', Hadirkan Lirik tentang Perpisahan dan Harapan
PUMA Rilis Sepatu Kets H-Street nan Memadukan Warisan Klasik dan Inovasi Modern, Isyana Sarasvati Ikut dalam Peluncuran di Seoul
Lirik Lagu 'FRENEMY' dari Isyana Sarasvati dan Vidi Aldiano
Isyana Sarasvati Perlihatkan Sisi Pertemanan dengan VIDI dalam 'FRENEMY'