Henry Sarankan Arsenal Beli Gelandang dan Striker Baru
Legenda sepak bola asal Prancis yang pernah berseragam Arsenal, Thierry Henry.
MerahPutih Sepak Bola - Arsenal hanya mampu bermain imbang tanpa gol saat menjamu Liverpool di Emirates Stadium, Selasa (25/08) dini hari WIB. Tidak hanya itu, di awal musim yang baru berjalan tiga pekan Arsenal juga baru meraih satu kemenangan, satu kekalahan dan terakhir imbang mengahadapi Liverpool ini.
Hasil ini tentu menjadi kekhawatiran legenda sepak bola yang pernah berseragam Arsenal, Thierry Henry. Ia menyarankan Arsenal khususnya sang pelatih Arsene Wenger untuk segera melakukan pembelian besar-besaran, terutama di lini tengah dan depan The Gunners.
Menurut egenda sepak bola asal Prancis itu, Arsenal perlu meningkatkan opsi mereka di lini tengah dan penyerangan jika ingin menjadi kandidat juara Premier League musim ini. Hal ini pun diamini oleh rekannya sesama pundit sepak bola Inggris, Jamie Carragher.
"Arsenal kehilangan banyak pemain malam ini, mereka masih butuh seorang gelandang bertahan dan mereka masih butuh seorang striker. Hal ini kami sudah katakan sejak awal musim lalu," ujar Henry seperti dilansir Daily Mail.
"Saya pikir ini akan menjadi pekan yang luar biasa. Apakah mereka akan membeli seseorang untuk lini depan atau tengah," lanjut Henry berharap Arsenal melakukan pembelian pemain lagi sebelum bursa trasnfer musim panas 2015 ditutup.
"Mengapa ia tidak membeli gelandang tengah? Kami mengatakan ini adalah pekan yang besar, tapi ia sudah mendapat masalah seperti ini selama tiga tahun," tambah Carragher.
Baca juga:
Hasil Imbang Warnai Laga Arsenal Kontra Liverpool
Liverpool Miliki Kunci Untuk Kalahkan Arsenal
Gagal Rekrut Benzema, Arsenal Bidik Cavani dan Adrien Rabiot
Bagikan
Berita Terkait
Jadwal Liga Inggris Pekan ke-20: Bournemouth vs Arsenal, Sunderland Jamu Manchester City
Arsenal Puncaki Klasemen Liga Inggris, Performa Viktor Gyokeres Tetap Jadi Sorotan
Arsenal Hanya Menang 2-1 atas Brighton, Mikel Arteta: Inilah Liga Inggris
Florian Wirtz Cetak Gol Pertama untuk Liverpool, Arne Slot Yakin Bakal Banyak Gol yang Dicetak
Arne Slot Ingin Liverpool Libas Wolves Saat 'Boxing Day' Sebagai Kado Natal Paling Indah Buat Fans
Rekor Bola Mati Liverpool Buruk, Arne Slot: Kami Sangat Kesal Saat ini
Resep Rahasia Kepa Tepis Penalti: Ubah Pola Pikir 100 Persen Saat Arsenal Hampir Tersingkir
Lacroix Apes Dua Kali! Cetak Gol Bunuh Diri Lalu Gagal Penalti, Arsenal Melenggang ke Semifinal Piala Liga Inggris
Arne Slot Beri Kabar Terbaru soal Kondisi Alexander Isak, Absen Sampai Kapan?
Link Live Streaming Perempat Final Piala Liga Inggris Arsenal Vs Crystal Palace pada Rabu Dini Hari