Harga Samsung Galaxy View Terkuak
Samsung Galaxy View. (Foto: The Verge)
MerahPutih Teknologi - Meski tablet raksasa terbaru Samsung sempat menjadi misteri, kini misteri harga Galaxy View terkuak. Tablet berukuran 18,4 inci ini kabarnya akan dibanderol seharga $599 (sekitar Rp8,2 juta).
Menurut The Verge (30/10), anda hanya akan mendapatkan koneksi WiFi tanpa dukungan jaringan seluler pada Galaxy View. Penyimpanannya pun hanya 32GB, namun anda bisa menambahkan total kapasistas penyimpanan dengan MicroSD.
Meski layarnya besar, namun harganya dinilai relatif mahal untuk tablet dengan resolusi layar 1080p dan spesifikasi tanggung yang dimilikinya. Galaxy View hanya dibekali dengan prosesor octa core 1,6 GHz, RAM 2GB, dan Android 5.1.1.
iPad Air 2 versi WiFi only dengan kapasitas GB saja dijual dengan harga yang sama dengan Galaxy View. Padahal iPad Air 2 memiliki resolusi layar yang lebih tinggi (2.028 x 1.536 piksel), meski pun ukuran layar keduanya berbeda.
Galaxy View memiliki kamera depan 2,1MP untuk kepentingan video call. Sementara baterainya berkapasitas 5.700 untuk membuatnta tetap hidup selama delapan jam dalam sekali pengisian penuh.
Samsung mengakui Galaxy View memang tidak untuk dibawa bepergian. Tablet Android terbesar ini Samsung tujuan untuk menikmati konten video dan suguhan entertaiment di rumah.
BACA JUGA:
Bagikan
Berita Terkait
Samsung Galaxy S26 Bakal Dilengkapi RAM 12GB, Segera Diperkenalkan di CES 2026
Render Samsung Galaxy S26 Plus Bocor, Pakai Chipset Exynos atau Snapdragon?
Samsung Galaxy S27 Ultra Mau Bawa Fitur Polar ID, Siap Saingi Face ID Apple
Samsung Galaxy S26 dan S26 Plus Bakal Bawa Kamera Telefoto 12MP
Samsung Galaxy S26 Pakai Snapdragon 8 Elite Gen 5, tapi Masih Andalkan Exynos 2600
Samsung Galaxy S26 Ultra Bikin Kecewa! Cuma Tambah Lensa Telefoto 3x
Selamat Tinggal Edge! Samsung Kini Sedang Kembangkan Model 'More Slim'
Samsung Galaxy S25 Plus Terbakar usai Overheating, Pemilik Alami Luka Bakar Ringan
10 Smartphone Terbaru 2025 di Indonesia, Pilihan Terbaik untuk Semua Budget
Samsung Bakal Hentikan Seri Edge, Bagaimana Nasib Galaxy S26?