Benetton F1 Michael Schumacher Dilelang

Fadhli Fadhli - Senin, 01 Desember 2014
Benetton F1 Michael Schumacher Dilelang

MerahPutih Sport- The Benetton, merupakan mobil Formula1 legendaris yang telah mendompleng karir balap Michael Schumacher dan menjadikannya juara dunia dua kali berturut-turut, telah dilaporkan dilelang hari minggu (30/11) dalam dailymail.

Mobil ini telah membuat Schumacher juara saat dirinya berusia 23 tahun pada Grand Prix terakhir di Meksiko dan merupakan penanda kembalinya Schumacher sebagai juara pada tahun 1992.

Mobil ini masih memiliki kinerja dan kondisi yang hampir sama persis seperti ketika terakhir digunakan oleh Schumacher. Para ahli memprediksi, akan membuat penggemarnya rela mengeluarkan kocek sebanyak 300.000 euro. Belum ada berita lebih lanjut mengenai berapa harga yang disepakati dalam lelang untuk mobil ini.

Dengan finis di posisi ketiga pada Grand Prix Meksiko merupakan awal dari kesuksesan karir Schumacher yang belum pernah terjadi sebelumnya. Dirinya memenangkan tujuh kejuaraan dunia selama puluh tahun, yaitu antara tahun 1994 sampai 2004. Dia juga mengalami pencapaian yang mengejutkan, yaitu 91 kali memenangkan perlombaan dari 40 pembalap lebih dan merupakan sejarah dalam kejuaraan F1.

“Chassis 6 sangat dihormati sebagai (bagian) Benetton yang membawa Schumacher ke posisi podium pertamanya, " kata James Knight, Kepala Motoring Bonhams International.

"Tapi, cerita tidak berakhir hanya disitu, karena ini (Benetton) juga merupakan mobil yang mencetak tiga kali Juara Dunia driver Formula1 , di Brasil Nelson Piquet, melalui Grand Prix terakhir di sirkuit jalanan dan taman Adelaide yang indah di musim 1991,” tambah James.

#F1 #Olahraga #Sport #News
Bagikan
Ditulis Oleh

Fadhli

Berkibarlah bendera negerku, tunjukanlah pada dunia.
Bagikan