Barito Putera Dirikan Sekolah Olahraga di 13 Lokasi se-Kalimantan Selatan
Logo Barito Putera. (Foto: stuffled.com)
MerahPutih Sepak Bola - Lesunya aktivitas persepakbolaan nasional, membuat Barito Putera semakin berbenah. Setelah getol dalam kegiatan Barito Putera Football Festival dan Barito Putera Goes To School, melalui institusi PT Barito Putera Berbakti (PT BPB), menyiapkan program jangka panjang.
Misalnya yakni, dengan mendirikan sekolah olahraga di 13 kota atau kabupaten di Kalimantan Selatan. "Targetnya akan berdiri sekolah olahraga Barito Putera dengan mengedepankan sepak bola sebagai embrionya. Tentu, proses pendiriannya dilakukan secara bertahap. Itu karena kita akan menggodok kurikulum yang berbasis pengembangan karakter," papar Zainal Hadi, Direktur PT PBB kepada merahputih.com, Rabu (06/01).
"Untuk tahap awal tahun 2016 ini, akan kita dirikan di dua kota, Banjarmasin dan Banjarbaru serta di dua kabupaten. Yakni, Barito Kuala dan Kabupaten Banjar," sambungnya.
Rencananya, Sekolah Olahraga Barito Putera (SOBP) ini, didirikan secara bertahap dan akan diawali di kota Banjarmasin sebagai pilot project. Teknisnya, mereka akan merekrut sekitar 100 hingga 300 murid, dengan kelompok umur.
Guna menjaga kualitas dan standarisasi teknis pembinaan, sejumlah pelatih profesional dan berlisensi yang dimiliki Barito Putera dilibatkan, dan akan dikepalai oleh Mundari Karya.(esa)
Baca juga:
Bagikan
Berita Terkait
Inter Milan Berencana Datangkan Harry Maguire, Harus Bersaing dengan Napoli hingga Fiorentina
Chelsea Tumbang dari Arsenal, Liam Rosenior Minta Fans tak Salahkan Robert Sanchez
Real Madrid Tersingkir dari Copa del Rey, Alvaro Arbeloa Janji Bertanggung Jawab
Barcelona Kantongi Rp 2,2 Triliun dari Liga Champions 2024/25, Kalahkan Real Madrid!
Dituduh Jadi Penyebab Xabi Alonso Dipecat, Jude Bellingham: Jangan Percaya yang Anda Baca
Barcelona Berencana Pertahankan Marcus Rashford, Mulai Negosiasi dengan Manchester United
Jurgen Klopp Bantah Rumor Latih Real Madrid, Betah dengan Pekerjaannya
Dipecat Real Madrid, ini Kompensasi yang Bakal Diterima Xabi Alonso
Xabi Alonso Dipecat, Pemain Real Madrid Terkejut dengan Keputusan Klub
Pesan Erick Thohir untuk John Herdman, Cepat Beradaptasi dan Bawa Timnas Indonesia Berprestasi