Antisipasi Aksi 25 November, Polri Kerahkan 18 Ribu Personel

Eddy FloEddy Flo - Kamis, 24 November 2016
 Antisipasi Aksi 25 November, Polri Kerahkan 18 Ribu Personel
Kepala Divisi Humas Polri Inspektur Jendral Boy Rafli Amar (Foto: Divisi Humas Mabes Polri)

MerahPutih Peristiwa - Pihak kepolisian Republik Indonesia belum menerima surat pemberitahuan adanya unjuk rasa yang akan digelar Jumat besok (25/11). Hal teraebut diutarakan Kepala Divisi Humas Polri Inspektur Jendral Boy Rafli Amar.

"Sampai hari ini kami (Polri) belum ada surat pemberitahuan untuk unjuk rasa besok," kata Boy di Adityawarman, Jakarta Selatan, Kamis (24/11).

Meski begitu, lanjut Boy, pihak kepolisian tetap mengantisipasi adanya unjuk rasa besok. Sejumlah persiapan pun dilakukan meski belum mendapat surat pemberitahuan unjuk rasa.

"Kalaupun besok ada (unjuk rasa), kita (Polri) sudah siap. Dari kepolisian sudah melaksanakan persiapan-persiapan untuk pelaksanaan pengamanan unjuk rasa besok," paparnya.

Boy mengatakan, personil kepolisian yang sudah siap siaga berjumlah sama dengan pengamanan aksi 4 November lalu. Estimasi kekuatan personil yang disiapkan sekitar 18 ribu personil.

"Jumlah personil yang disiagakan kurang lebih sama seperti 4 November. Estimasi kurang lebih sekitar 18 ribu," tutup Boy.

Mantan Kapolda Banten ini menerangkan, pengamanan pelaksanaan unjuk rasa merupakan kewajiban aparat Kepolisian dalam melakukan pelayanan publik. Hal itu sesuai yang telah diatur didalam Undang-undang nomor 9 tahun 1998 tentang penyampaian pendapat di muka umum.

Boy mengatakan, personil kepolisian sudah siap siaga jika unjuk rasa digelar Jumat besok 25 November. Dia menyebut, estimasi kekuatan personil yang disiapkan ada sekitar 18 ribu personil.

"Jumlah personil yang disiagakan kurang lebih sama. Estimasi kurang lebih sekitar 18 ribu," ujarnya.(Yni)

BACA JUGA:

  1. Wakil Ketua Komite I DPD RI: Aksi 25 November Jangan Sampai Nodai Demo Damai 411
  2. Aksi 25 November, Din Syamsuddin: Simpan Dulu Energinya
  3. Takut Ditunggangi Kepentingan Tertentu, Rachmawati Kawal Aksi 25 November
  4. Respon Aksi 25 November, Rachmawati Kumpulkan Tokoh Nasionalis
  5. Seruan Kebangsaan Prabowo Subianto Pasca Demo 4 November
#Polri #Aksi Bela Islam III #Aksi 25 November
Bagikan
Ditulis Oleh

Eddy Flo

Simple, logic, traveler wanna be, LFC and proud to be Indonesian
Bagikan