Hal-Hal Penting yang Perlu Diketahui Sebelum Menikah

Selvi PurwantiSelvi Purwanti - Minggu, 30 April 2017
Hal-Hal Penting yang Perlu Diketahui Sebelum Menikah
Ilustrasi (Foto: Pixabay)

Menikah dengan orang yang dicintai merupakan impian setiap anak muda. Namun, tidak sedikit pasangan yang selalu ragu untuk melangkah ke tahap yang lebih serius daripada sekadar berpacaran. Banyak hal yang perlu dipikirkan sebelum akhirnya seseorang memutuskan untuk mantap berjanji akan mendampingi orang yang dicintainya sehidup semati sampai maut memisahkan.

Nah, buat Sahabat Merahputih yang saat ini sedang galau memikirkan persiapan untuk menikah di usia muda, simak terlebih dahulu beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum akhirnya Anda yakin untuk melangkah ke jenjang pernikahan.

1. Tidak semua hal bisa Anda lakukan bersama lagi

Jika selama berpacaran Anda selalu melakukan semua hal bersama pasangan Anda. Saat menikah nanti, akan lebih baik jika Anda berbagi tugas dengan suami Anda, dengan seperti itu akan lebih efektif dan semua pekerjaan rumah bisa terselesaikan lebih cepat.

Karena setelah menikah nanti, Anda akan melihat wajah orang yang Anda cintai setiap hari, jadi tak ada salahnya jika Anda memiliki waktu sendiri untuk melakukan hal yang Anda sukai. Meskipun telah menikah, Anda dan suami pasti tetap ingin memiliki me time dan membutuhkan privasi yang tidak bisa diganggu gugat. Siapkah Anda untuk menghadapi perubahan ini?

2. Dalam pernikahan cinta tidak lagi berada di urutan pertama

Setelah memutuskan untuk menikah, maka tidak ada lagi tuh yang namanya "Kamu pasti udah enggak cinta aku lagi kan?" kata-kata tersebut pasti sering Anda dengar saat masih berpacaran ketika Anda tidak bisa memenuhi keinginan pasangan Anda. Namun, kata-kata tersebut sudah tidak banyak berpengaruh dalam kehidupan Anda setelah berumah tangga nanti.

Karena setelah menikah, cinta bukanlah hal yang paling utama. Tanggung jawab kepada seluruh anggota keluarga siap menggeser cinta di posisi pertama. Ketika anak lahir, kepentingan Anda juga tak lagi berada di urutan pertama. Pasangan biasanya lebih mendahulukan kepentingan anak. Komitmen setiap pasangan setelah berumah tangga untuk terus bisa menjaga hubungan merekalah pun menjadi penting. Mau tak mau, Anda mesti siap menghadapi kenyataan bahwa cinta tak lagi berada di urutan pertama.

3. Problem dengan mertua

Ketika Anda memutuskan untuk menikah, bukan hanya satu orang saja yang Anda nikahi tetapi juga keluarganya, dimana konflik atau selisih paham antar keluarga pasti akan timbul. Terutama masalah dengan Ibu Mertua Anda.

Saat Anda memasuki tahap berumah tangga, bisa menakhlukan hati ibu mertua menjadi misi yang sangat penting. Karena meskipun sudah kenal dekat dengan calon mertua Anda saat berpacaran, Anda tetap akan merasa kesulitan untuk memahami isi hati Ibu mertua Anda. Akan hadir kesalah pahaman kecil dari hal sepele yang menjadi pemicu timbulnya problem Anda dengan ibu mertua setelah menikah. Jadi sebelum menikah sebaiknya Anda harus pintar-pintar memahami dan bisa mendapatkan hati ibu Mertua Anda yaa.

4. Mengesampingkan keinginan pribadi

Saat memutuskan untuk menikah, sudah menjadi hukum alam Anda harus bisa mengesampingkan keinginan pribadi Anda demi kebutuhan rumah tangga. Saat Anda memiliki keinginan besar untuk membeli sesuatu seperti tas dan sepatu dengan harga yang sedikit mahal, Anda pasti akan berpikir keras untuk mengambil keputusan tersebut.

Karena, secara alamiah Anda akan berpikir lebih baik membeli tas dan sepatu dengan harga yang wajar namun tetap berkualitas daripada membeli tas dan sepatu bermerek terkenal dengan harga yang sangat mahal. Kedewasaan tersebut akan timbul saat Anda mulai menurunkan ego dan lebih mementingkan kebutuhan rumah tangga Anda setelah menikah.

Tapi, tidak usah khawatir dengan semua perubahan yang terjadi setelah Sahabat Merahputih menikah. Meskipun masalah dan rintangan menghadang, Anda akan merasa lebih bahagia setelah berumah tangga. Perbedaan akan membuat Anda dan pasangan belajar melengkapi satu sama lain.

Lihat juga tips dan informasi menarik lainnya tentang kecantikan dan kesehatan di sini: Tidur Siang Penting Untuk Otak Anda.

#Menikah #Pasangan Romantis #Pasangan Pengantin
Bagikan
Ditulis Oleh

Selvi Purwanti

Simple, funny and passionate. Almost unreal
Bagikan